Breaking News

,

Uji Coba Pengoperasian Bandara Abdulrachman Saleh

Bandara Abdulrachman Saleh Malang
Malang, Laras Post - Terminal keberangkatan Bandara Abdulrachman Saleh Malang Hari ini Kamis (28/5) dilakukan uji coba pertama penggunaannya.   Direncanakan Uji coba ini akan dilakukan hingga tanggal 10 Juni 2015 dan akan langsung dilakukan evaluasi.  Bila hasil evaluasi menunjukkan tidak terdapat permasalahan atau kendala dalam proses pengoperasiannya, maka Terminal Keberangkatan tersebut akan diresmikan oleh Gubernur Jawa Timur.
Sejalan dengan uji coba pertama tersebut, pagi tadi Kadislog Lanud Abd Saleh, Letkol Tek Rudolf P. Buulolo, SE., MM., bersama Bapak A. Imanadji dari Dinas Perhubungan Propinsi Jawa Timur memberikan penghargaan kepada dua pengguna jasa transportasi udara yang datang paling awal dan melakukan Checkin di Bandara Abd Saleh.  Kedua calon penumpang pesawat tersebut mendapat kalungan bunga dan souvenir cantik.
Happy Flight Sir, demikian kata Kadislog kepada calon penumpang pesawat yang dikalungi bunga sembari mengatakan �semoga bapak merasa lebih nyaman dengan terminal keberangkatan yang baru ini�. 
 Fasilitas utama bandara yang sangat fital yang sudah berhasil dioperasikan ini dibangun pada pertengahan tahun 2011 dengan biaya APBD Jawa Timur. Diharapkan kedepannya Bandara Abdulrachman Saleh bisa menjadi Bandara internasional terbatas  yang bisa melayani penerbangan ke negara Singapura, Malaysia dan pergi haji tentunya dengan penambahan runway yang saat ini  2250 m menjadi 2900 m..(Tim, Penau)

Tidak ada komentar