Breaking News

,

Oppi Andaresta Hibur Relawan Jokowi di Buperta Cibubur

Penyanyi senior Oppi Andaresta saat saat menghibur relawan jokowi
Jakarta, Laras Post Online- Penyanyi senior Oppi Andaresta hibur relawan Jokowi di Bumi Perkemahan (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur pada acara Jambore Komunitas Juang Relawan Jokowi, Sabtu (16/5/2015).

Penyanyi era pertengahan tahun 90-an itu menyanyikan lagu Salam Tiga Jari yang diikuti para relawan yang hadir. Acara Jambore Komunitas Juang Relawan Jokowi yang dihadiri 7000 ribu pendukung Jokowi itupun berlangsung meriah. Presiden Jokowi tiba pukul 14.00 WIB di tempat acara dan langsung disambut dengan gembira para masyarakat dan relawan yang hadir.

Oppi juga membawakan lagu andalannya, 'Andai Aku Jadi Orang Kaya', pada lagu tersebut menurut Oppi tentang gambaran pejabat koruptor yang hidup menjadi orang kaya dengan instan penuh kemewahan dan berlimang harta. Untuk itu menurut Oppi jika ingin hidup menjadi orang kaya atau berhasil harus berjerih payah dulu.
�Jika ingin menjadi orang kaya dan sukses ya harus bekerja keras, kerja, kerja dan kerja, jangan korupsi atau bahkan menjadi pejabat koruptor. (sugih/ram)

Tidak ada komentar