Breaking News

,

LANUD SAM RATULANGI LAKSANAKAN DONOR DARAH DALAM RANGKA PERINGATI HUT TNI AU KE 69

Manado, Laras Post Online - Dalam rangka memperingati HUT TNI Angkatan Udara ke-69, Lanud Sam Ratulangi mengadakan kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Rumah Sakit Lanud Sam Ratulangi Manado,Senin(13/4).
Kegiatan Donor Darah ini diikuti oleh Komandan lanud Sam Ratulangi Kolonel Pnb Hesly Paat pejabat Lanud Sam Ratulangi, personel Lanud Sam Ratulangi, perwira, bintara, tamtama, PNS, ibu-ibu PIA Ardhya Garini Cab 10/D. II Lanud Sam Ratulangi, serta pewakilan satuan samping yaitu Lanudal dan Brimob Manado. Kegiatan donor darah ini dimulai dari pengecekan pendataan pendonor, pengecekan tensi, pemeriksaan golongan darah dan pengambilan darah,
Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT TNI AU ke 69 Tahun 2015 di Lanud Sam Ratulangi yang puncaknya sudah dilaksanakan upacara pada tanggal 9 April 2015 diLapangan apel Mako Lanud Sam Ratulangi, dan terlaksananya kegiatan donor darah ini berkat kerjasama Lanud Sam Ratulangi dengan PMI Kota Manado dengan tujuan mendonasikan sebagian darah untuk menolong sesama bagi yang membutuhkan �Banyak cara yang mulia untuk menolong sesamanya, salah satunya menjadi pendonor darah. Buang ketakutan-ketakutan dari mitos yang tidak beralasan, selain dapat membantu mereka yang sangat membutuhkan transfusi darah, menjadi pendonor darah juga baik bagi kesehatan, tegas Komandan Lanud Sam Ratulangi Kolonel Pnb Hesly Paat di sela-sela pelaksanaan donor darah.
Selanjutnya Danlanud Sam Ratulangi mengatakan �ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami di Hari Ulang Tahun yang ke-69 TNI Angkatan Udara dalam menolong mereka yang membutuhkan transfusi darah sebab setiap tetes darah yang kita sumbangkan tidak hanya memberikan kesempatan hidup bagi penerima tetapi memberikan manfaat kesehatan bagi penerima tetapi memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya. (Demikian Pen Lanud Sam Ratulangi Mengiformasikan).(Tim/Dispennau)

Tidak ada komentar