Breaking News

,

Warga Bojongsari Kecamatan Kedungwaringi Minta Perbaikan Jalan

Kedungwaringin Larast Post Online - Warga masyarakat Bojongsari Kecamatan Kedungwaringin Kabupaten Bekasi meminta kepada pemerintah daerah (pemda) untuk segera memperbaiki kerusakan jalan yang letaknya di depan Polsek Kedungwaringin. Perbaikan tersebut harus segera dikerjakan agar arus lalu lintas dapat berjalan lancar dan tidak mengakibatkan kecelakaan.

   "Edi seorang pengendara roda dua yang selalu menggunakan jalan tersebut mengatakan. Saya sangat berharap kepada pemerintah kabupaten (pemkab) Bekasi untuk segera memperbaiki jalan yang sudah bertahun - tahun rusak yang hingga kini belum diperbaiki juga karna jalan ini adalah jalur utama yang menjadi penghubung ke Kabupaten Karawang. Jalan tersebut pun penuh dengan lubang yang mengakibatkan kecelakaan" ujarnya

  Menurut Hermawan Team Investigasi LSM - IMBAS (Lembaga Swadaya Masyarakat - Ikatan Masyarakat Bersatu), pihaknya meminta kepada Pemda untuk mengantisipasi kerusakan jalan Provinsi maupun Kabupaten. Perintah ini  dengan mengeluarkan surat edaran kepada Gubernur, Walikota dan Bupati. "Ucapnya

  "Gubernur, Walikota dan Bupati agar menjaga kondisi jalan, seperti jalan penghubung antar Kabupaten dan jalan - jalan yang berada di Kabupaten Bekasi ini. Jadi para pengendara roda dua maupun roda empat yang menggunakan jalan tersebut menjadi nyaman ," tambahnya.

  Sementara itu, Amin sebagai warga setempat mengatakan. Apabila pada saat musim hujan seperti ini sangat membahayakan sekali bagi  para pengguna jalan, karna jalan yang  berlubang digenangi oleh air '' Ujarnya

  Harapan tersebut agar para pengendara lancar dan tidak terjadi kemacetan

  Dia menjelaskan, kerusakan jalur tersebut akibat penumpukan beban yang tak sebanding dengan kapasitas badan jalan. Padahal jalur ini merupakan urat nadi bagi warga yang ingin ke Kabupaten Karawang maupun sebaliknya . (Bote)

Tidak ada komentar