Mabes TNI Gelar Kartini Cup XV tahun 2015
Jakarta, Laras Post Online - Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Kartini tahun 2015, Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) menggelar Kartini Cup XV tahun 2015, mulai tanggal 20 s.d 23 April 2015 di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Pertandingan Bola Voli Wanita antar Angkatan yang akan memperebutkan Piala Tetap dan Piala Bergilir PBV (Persatuan Bola Voli) TNI, dibuka secara resmi oleh Asisten Personel (Aspers) Panglima TNI Laksda TNI Sugeng Darmawan, S.E.
Aspers Panglima TNI dalam sambutannya menyampaikan bahwa, pertandingan ini diselenggarakan untuk menambah frekuensi pertandingan, sehingga kualitas pemain Bola Voli Prajurit Wan TNI, PNS TNI dan Ibu-Ibu Dharma Pertiwi dapat meningkat, serta sebagai ajang seleksi pemain dalam rangka pembentukan tim Bola Voli TNI untuk menghadapi Liga Nasional Bola Voli Indonesia Tahun 2015.
�Melalui Bola Voli Kartini Cup XV tahun 2015, diharapkan semangat perjuangan Ibu Kartini dapat terus tertanam pada seluruh kaum wanita, terutama anggota Wanita TNI, PNS Wanita dan Ibu-Ibu Dharma Pertiwi�, kata Laksda TNI Sugeng Darmawan.
Dengan penyelenggaraan pertandingan yang terprogram setiap tahunnya, diharapkan masing-masing angkatan secara terus-menerus membina para pemainnya. �Jangan hanya dilakukan pada saat akan menghadapi pertandingan saja sehingga kemampuan, stamina pemain akan selalu terjaga dan setiap saat siap untuk digunakan� tutup Aspers Panglima TNI.
Pertandingan Bola Voli khusus wanita ini menggunakan sistem setengah kompetisi dan diikuti oleh 12 tim, terdiri dari 3 kelompok. Kelompok pertama TNI, terdiri dari Mabes TNI, Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara. Kelompok Kedua PNS, terdiri dari Kementerian Pertahanan, Mabes TNI, Angkatan Darat dan Angkatan Laut. Kelompok ketiga Dharma Pertiwi, terdiri dari IKKT, Persit Kartika Chandra Kirana, Jalasenastri dan Pia Ardya Garini.(Puspen/Tim)
Tidak ada komentar